Angin malam berhembus menembus celah-celah jendela dan kini telah menyentuh kulitku. Ku tarik sehelai kain yang ada di samping ku lalu ku sampirkan dengan asal, menutupi punggung dan lenganku. Buku berserakan di atas ranjang dan mataku tetap fokus menatap layar ponsel. Beberapa detik kemudian layar kembali menyala. Yang ku tunggu akhirnya datang. Dengan segera ku baca pesan itu "sayang maaf aku masih di kantor" Baiklah aku takkan mengganggunya dulu. Biar saja ia menyelesaikan apa yang sudah menjadi tugasnya. Ku simpan ponselku,seketika aku merebahkan tubuhku yang juga sudah letih dengan kegiatan hari ini. Ku tengok jam dinding "ini sudah jam 01.00 malam,tetapi ia masih di kantor" pikirku. Cinta apakah engkau mengetahui luasnya perasaan sayangku padamu. Mungkin kau tahu hal ini. Sudah ratusan kali kuucapkan kata sayang dan cinta padamu. Namun itu tidak cukup sayang,apakah kau mau jika perhatian yang ingin kutujukan padamu lambat laun berpindah ke orang lain karena perhatian ini tak tersalurkan padamu?.
Upacara HUT Angkatan Laut dilaksanakan hari
Selasa, 13 November 2012
Rabu, 07 November 2012
Lagu Itu Menular
Suatu hari saya mendengarkan seseorang menggumamkan bunyi tanpa suara.
Saya merasa kenal dengan bunyi yang ia keluarkan dan tiba-tiba saya melanjutkan bunyi tersebut.
Ya itu adalah bunyi nada dari sebuah lagu berjudul especially for you. Meski tidak mengetahui secara pasti liriknya tetapi karena saya tau nada nya dan merasa senang dengan hal itu jadi saya lanjutkan. Pernah juga suatu ketika teman saya menyanyikan sebuah lagu dan tanpa disadari saya ikut terbawa arus menyanyikan lagu yang sama.
Apa hal ini juga pernah terjadi pada diri anda?
Mungkin itu yang di maksud lagu itu menular.hhehe....
salam meriza
Saya merasa kenal dengan bunyi yang ia keluarkan dan tiba-tiba saya melanjutkan bunyi tersebut.
Ya itu adalah bunyi nada dari sebuah lagu berjudul especially for you. Meski tidak mengetahui secara pasti liriknya tetapi karena saya tau nada nya dan merasa senang dengan hal itu jadi saya lanjutkan. Pernah juga suatu ketika teman saya menyanyikan sebuah lagu dan tanpa disadari saya ikut terbawa arus menyanyikan lagu yang sama.
Apa hal ini juga pernah terjadi pada diri anda?
Mungkin itu yang di maksud lagu itu menular.hhehe....
salam meriza
Minggu, 30 September 2012
Hobi Juga Terpengaruh Oleh Gen ?
Apakah hobi seseorang juga
terpengaruh oleh gen alias faktor keturunan?
Mungkin iya,mungkin juga tidak.
Iya, karena banyak di antara
orang-orang di sekitar kita yang mewarisi hobi orang tuanya seperti hobi
bermusik. Sebut saja salah seorang teman saya,menurut saya ia mewarisi hobi
sekaligus bakat ayahnya yang jago menggambar dan bermain gitar. Ayahnya bekerja
sebagai desain interior. Ia teman saya yang bisa diandalkan untuk mengiringi
teman-teman lainnya yang bernyanyi dengan gitarnya. Bisa jadi itu faktor gen,bisa
juga karena faktor lingkungan. Faktor lingkungan karena sejak kecil ia terbiasa
dikelilingi hal yang berbau seni.
Tapi ada yang ayah atau ibu nya
memiliki hobi memancing yang artinya bisa sabar menunggu hasil pancingan kok
anaknya punya hobi di bidang fotografi dan balapan motor yang berarti tidak
sabar karena ingin cepat sampai?
Inilah kemungkinan contoh lain
tentang faktor lingkungan. Bisa saja anak tersebut sering bermain atau dekat
dengan temannya yang juga memiliki hobi yang sama. Pada awalnya ia hanya
memerhatikan, lambat laun tertarik dan lama kelamaan dijadikan hobi atau bahkan
ladang penghasilan.
Baiklah saudara-saudara itu sedikit
analisa saya.hhehe...
Kenapa saya membahas hal ini?
Untuk kesekian kalinya tulisan saya
akan menyenggol yang namanya radio,setelah cerpen pertama saya di blog
ini,tulisan berjudul Suaramu pengenalmu,buku-setrika-radio,dan mungkin beberapa
tulisan lainnya.
TER-NYATA (dibaca ala presenter
gosip investigasi) kebiasaan saya mendengarkan radio juga karena faktor keturunan.hhehe..
masa sih kaya gitu aja faktor
keturunan?
engga percaya? yuk kita simak pohon
keluarga saya.
Ayah dari ibu saya yang artinya
adalah kakek saya senang mendengar radio. Yang didengarkan tentu berbeda dengan
saya. Kakek saya biasa mendengar wayang,atau siaran berbahasa jawa tapi
terkadang juga lagu masa kini. Beliau biasanya mendengar di malam hari atau
saat beliau beristirahat di kamarnya, dengan volume yang cukup tinggi. Hal ini
baru saya ketahui belakangan ini saat saya tinggal di kediaman keluarga besar
lebaran kemarin.
Kebiasaan ini diturunkan ke kakak
perempuan mama saya alias bibi saya. Biasa kami (keponakan-keponakannya)
panggil Bude (panggilan bibi dalam bahasa jawa). Beliau anak kedua dari kakek
saya. Sebenarnya kebiasaan bude berasal dari temannya yang senang on air di
radio (berdasarkan informasi yang di dapat dari anaknya/sepupu saya). Bude
biasa mendengar program musik dangdut atau populer masa kini. Saat telepon dan
berhasil on air beliau akan menyebut namanya diikuti nama rumah makannya. Bude
memang memiliki rumah makan dan bisa dibilang saat beliau on air selain request
lagu dan salam-salam, juga sekaligus promosi rumah makannya.
Terakhir kebiasaan itu diturunkan pada saya. Bedanya saya mendengar sekaligus mempelajari cara mereka.
Demikian garis merah radio dari kakek,bude,lalu ke saya. Sebenarnya keluarga saya yang lain juga kadang mendengar radio seperti paman dan om saya,saat menyetir mereka mendengar radio atau mp3 dalam mobil. Ketika bersih-bersih rumah kakak saya menyalakan radio dengan suara yang sangat kencang dan beberapa contoh lainnya. Hanya saja secara kuantitas memang kami (kakek,bude,saya) lebih sering.
Ah itu kebetulan aja mer! Ya mungkin memang kebetulan belaka.
Dari faktor-faktor yang telah disebutkan di atas ada lagi faktor yang paling penting yaitu faktor hati.hhehe.
Ada seseorang yang hobi pada sesuatu karena memang ia menyukainya padahal orang tua dan orang-orang disekelilingnya tidak memberikan pengaruh pada hobi nya. Anda tentu pernah melihat teman anda atau bahkan anda sendiri yang mengalaminya, ditentang hobi oleh keluarga dan teman karena beberapa alasan atau bahkan tanpa alasan. Tapi karena keinginan kuat untuk menjalani hobi tersebut ia tetap menjalankannya dengan sepenuh hati. Misal seseorang hobi melukis dan memiliki bakat serta ingin menjadikan dirinya sebagai pelukis profesional namun keluarga melarang karena menjadi pelukis bukan pekerjaan yang menjamin masa depannya (seperti tokoh keenan dalam novel perahu kertas). Dengan tekad kuat ia bisa menjadi pelukis terkenal dengan penghasilan tinggi.
Selama hobi tersebut positif dan dapat menghibur hati serta kita merasa senang tak ada salahnya tetap menjalani nya. Semua kembali pada diri kita untuk memilih. Seperti saya yang suka menulis tetapi belum menjadikannya sebagai profesi dan untuk hobi saya yang satu ini mungkin bukan faktor gen karena tidak ada satu pun keluarga besar saya yang senang menulis.
Selamat menikmati hobi anda selagi bisa dan salam semangat ^_^
Jumat, 14 September 2012
Awal Mula
Perbincangan
ini dimulai tanpa disengaja. Ketika itu ia sedang bertugas dan aku melihatnya
sekilas. Entah pertanyaan basa-basi atau memang ingin mengetahui, ia menanyakan
hal yang sudah aku ketahui jawabannya meski ia belum bertanya. Ya aku hafal
betul pertanyaan ini,sudah ratusan orang menanyakan hal yang sama
"kelas berapa dek? Kuliah atau kerja?" tanya nya.
Aku pun berjalan dan memutuskan duduk disebelahnya.
Tanpa perlu
berfikir,karena sudah tau kata-kata apa yang akan kukeluarkan aku menjawab
"insyaallah tahun ini semoga keterima di stan"
"kapan pengumumannya?"
"pendaftarannya aja belum dibuka"
STAN yang
memang sudah terkenal,dan semakin terkenal saat kasus Gayus muncul ke permukaan
tidak membuat ratusan ribu orang menyurutkan niat mengantri berebut satu kursi
untuk menjadi mahasiswa stan.
"ga tau kenapa tahun ini sampai bulan september belum
dibuka,padahal yang tahun kemarin bulan juli udah ada. Katanya sih tinggal
nunggu sk menkeu" paparku padanya meski tak ditanya.
Aku terdiam,ia pun diam dan meneruskan aktivitas dengan
telepon pintarnya.
Gadget memang sudah merubah gaya hidup manusia. Mendekatkan
yang jauh dan menjauhkan yang dekat. Aku kembali memulai pembicaraan,karena
mungkin jika aku diam saja ia akan tetap sibuk dengan handphone nya "dulu
kuliah dimana?" "di undip" akhirnya percakapan berlanjut
membahas tentang dunia perkuliahan,jurusan,alasan pilih
jurusan,universitas-universitas,dan hubungan jurusan dengan pekerjaannya dan
akhirnya ia kembali sibuk dengan handphone nya dan aku kembali sibuk dengan
pikiranku mencari ide baru untuk
dibahas.
Bulek ku datang menghampiri kami
berdua,aku pun bersiap pergi. Urusan orang dewasa,aku tidak ingin mencampuri
nya. Dan memang tujuan nya kemari adalah bertemu dengan bulek,panggilan untuk
tante dalam bahasa jawa. Ia wanita muda yang baru saja berbincang sesaat
denganku,mengenakan kaca mata dan jaket pelengkap untuk mengendari sepeda
motor. Aku suka berbincang dengannya. Bahasa indonesia yang masih tercampur
samar dengan logat jawa dan tingkat 'kenyambungan' obrolan kami yang aku rasa
cukup baik.
Baru kuketahui namanya saat ia sudah pergi meninggalkan
rumah. Udah ngobrol panjang lebar ga tau nama. Ya pikirku karena ia mengenal
bulek, aku bisa bertanya namanya dari bulek. Tadinya aku ingin meminta no telepon
genggam kepada nya langsung, namun karena saat ia hendak meninggalkan rumah ia
masih berbincang dengan bulek, ku urungkan niatku.
Keesokannya saat aku sedang membersihkan rumah, aku dimintai
tolong untuk mengirim pesan singkat padanya.
Karena jika aku yang mengetikkan pesan tersebut akan lebih
cepat. Disana aku tau nomor nya.
Aku rasa usianya seumuran dengan beberapa guru terdekatku
dan penyiar favoritku saat aku masih berada di Bandung. Antara 25-30 tahun.
Rambutnya sebahu,ia wanita muda yang anggun.
Pertanyaan pun berlanjut aku mengirim pesan padanya
"nama lengkapnya siapa?"
Ia pun membalas dan memberitahu ku.
Menurutku mengetahui nama lengkap orang yang kita kenal itu
penting. Seseorang akan senang jika kita menyebut nama nya dengan benar dan berarti
kita menghargai orang tersebut. Dan bertambah penting saat kamu mencari orang
tersebut. Ya aku pernah dikerjai oleh guruku saat mencari seorang guru kimia,bu
Euis namanya. Saat itu aku masih kelas satu SMA,saat masih baru-barunya menjadi
anak SMA. Aku belum hafal semua nama guru. Suatu ketika aku disuruh menemui bu
Euis di kantor guru,wajahnya belum ku hafal betul.
Aku berjalan menuju ruang kantor di sekolahku yang luasnya
tiga kali luas kelasku. Sesampainya di depan pintu kantor aku bertanya pada
seorang guru yang tak ku kenal "pa,ada bu Euis?"
"bu Euis yang mana? Ada banyak"
"bu Euis kimia,pa"
"ga ada bu Euis kimia mah,ada nya bu Euis Dwi, bu Euis
Adhyatnika,..." guru tersebut menyebutkan beberapa nama guru yang memiliki
penggalan nama Euis.
Aku pun mengucapkan terimakasih pada guru tersebut dengan
janji akan kembali lagi.
Aku berjalan ke mading sekolah,disana terdapat daftar nama
guru dan jadwal mengajarnya dan akhirnya aku mengetahui nama lengkap guru yang
kucari dan kembali ke kantor.
Keesokannya saat jam pelajaran bimbingan konseling,bu Irma
memberitahukan kepada seluruh siswa dikelas untuk mengetahui dulu nama lengkap
guru jika ingin mencarinya di kantor. Karena ada hampir delapan puluh guru
beserta staf. Jika tidak bersiaplah dioper atau dikerjai oleh guru lainnya.
Hp dinyalakan,dengan beberapa kali klik, aplikasi untuk
berselancar di internet telah aktif. Sebuah kalimat diketikan. Nama seseorang
yang siang tadi baru saja kutemui muncul dilayar. Dan beberapa detik kemudian
mesin pencari bernama google memberikan hasil.
Namanya muncul,daftar
teratas berasal dari situs jejaring sosial bernama facebook. Aku klik link yang
ada. Dan jeng jreng. Info nya muncul. Ia tidak banyak memberikan proteksi pada
akun facebooknya.
Aku kembali mengirim pesan pada wanita muda itu.
"lahirnya bulan november ya?"
"iya tau dari mana?"
Aku tidak segera menjawab asal muasal info yang kudapat. Aku
terus menggodanya dengan pertanyaan-pertanyaan yang sejenis. Bak seorang
peramal yang tau data diri orang sebelum diberitahu. Padahal di zaman serba
internet kita bisa dengan mudah mengetahui sebuah info. Satu hal dari banyak
hal yang tidak diketahui google adalah sifat dan isi hati seseorang.
Ketika aku mulai bosan mengganggunya kuberitahu bahwa
info-info itu kudapat dari internet.
Biasanya jika ada yang bertanya "tau dari mana?"
aku akan menjawab "ya tau dong kan aku terawang.hahaha. Emangnya uang
diterawang?"
Pernah suatu ketika saat aku
bertanya pada seorang mahasiswa fsrd itb yang paginya ia sedang
menjalani ospek "lagi motongin sedotan?"
"tau dari mana aku lagi motongin sedotan?"
"tau dong kan aku agen neptunus,jadi punya antena ke
radar neptunus. Sesama agen neptunus bisa tau.hhehe" saat aku menjawab
seperti itu aku sedang terpengaruh film perahu kertas yang baru tayang di
bioskop-bioskop kesayangan anda. Kebetulan aku telah menyelesaikan membaca buku
perahu kertas.
"wah jangan-jangan ada mata-mata kamu menyusup ke kosan
ku" jawabnya
Wah dia berlebihan dan kepedean nih sampai aku bela-belain
nyewa mata-mata buat tau apa yang dia lakukan. Padahal aku tau dari timeline
twitter teman-temannya sesama mahasiswa fsrd.
Suatu saat
aku akan menjadi wanita muda sepertinya. Sekarang aku seorang remaja suatu hari
aku menjadi dewasa.
Sekarang aku seorang anak suatu hari menjadi orang tua. Fase
kehidupan terus bergulir. Kita belajar dari setiap hal dalam kehidupan.
Saya menyukai pertemuan. Juga persimpangan di perjalanan yang memungkinkan hidup saya memiliki sedikit irisan dengan manusia lainnya. Sekecil apa pun, tetap saja, itu kisah tentang manusia yang saling bersitatap.
PERTEMUAN selalu menyenangkan. Saya menyukainya. Menyukai keragu-raguan ketika memutuskan untuk berbagi meja dengan orang asing. Menyukai kekikukan memulai percakapan dan menduga-duga hubungan macam apa yang kelak terbangun. Menjadi kawankah atau sekadar orang asing yang bertemu dan berbincang di perjalanan.
Saya selalu menyukai itu.
Ini bukan soal membunuh waktu. Atau perkara mendapatkan teman. Ini soal membuka diri. membiarkan sesuatu yang asing masuk dan mengejutkan saya. Juga soal keluar dari kotak nyaman, asyik dengan diri sendiri.
dari catatan Windy Ariestanty tentang pertemuan
Salah Siapa?
Ingin
rasanya melampiaskan kekesalan ini
Tetapi,
tak tahu harus pada siapa
Atas
keadaan yang sepertinya telah menjadi budaya
Di
negeri ku tercinta
Indonesia
Peristiwa ini terjadi dimana-mana
bahkan
di sudut kota
Mobil,motor,dan
kendaraan lainnya
Saling
berebut jalan
Ingin
cepat sampai tujuan
Jalanan
tak kuasa lagi menampung kendaraan yang ada
Yang
setiap hari melintasinya
Kendaraan
menjadi penuh sesak di jalanan
Klakson
pun berbunyi beriringan
Tak
sabar ingin melanjutkan perjalanan
Membuang
waktu di jalanan jadinya
Menunggu giliran untuk menjalankan kendaraan
Salah
siapa?
Mungkinkah
pemerintah yang tak peduli
Pada
keadaan yang terjadi
Karena
terlalu sibuk mencari uang untuk di korupsi
Atau
mungin kita yang tak sadar
Atas perbuatan kita yang sudah menyalahi aturan
Menyuguhkan
polusi di bumi ini
Padahal
kita pula yang akan merugi
Mungkin
waktu yang bisa menjawabnya
Sampai
kapan semua ini terjadi
Meriza Lestari
ditulis di angkutan umum sepulang
sekolah ditemani rintik hujan dan kemacetan
01 November 2011 untuk tugas bahasa tanggal 02 November 2011
Mereka Sebut Dukuh
Aku berada dalam sebuah hunian yang jauh dari keramaian
Bukan berarti aku tinggal di tengah hutan tanpa sosialisasi dan menjadikanku primitif
Namun di sebuah lingkungan yang udara segarnya akan kau hirup setiap paginya
Yang hijaunya dedaunan akan menyejukkan mata sejauh apapun memandang
Yang suara-suara alamnya menyapamu dan menenangkan jiwa yang risau
Yang hasil buminya dapat kau nikmati saat kau ingin
Yang asap dari tungkunya akan semerbak menyebar ke penjuru rumah saat aktifitas dapur berlangsung
Yang aroma rumput basah dan tanah yang tersentuh hujan dapat kau cium
Yang kemacetannya takkan kita jumpai
Yang suatu hari akan ku rindu
Yang mereka sebut dukuh
Kamis, 28 Juni 2012
Keunggulan Tumblr
![]() |
jengker.com |
Bermula dari pertanyaan saya yang ingin mengetahui
keunggulan tumblr dibanding blogspot. Saya ajukan pertanyaan itu pada teman
saya yang memang sudah mencicipi kelebihan yang ada di tumblr. Ia yang memang
mencintai fotografi menyukai tumblr karena kemudahannya mengunggah foto, selain
itu sesama pengguna tumblr bisa mem-follow pengguna yang lain, sama seperti
twitter. Sehingga jika kita menyukai isi dari tumblr seseorang kita bisa follow
dan melihat apakah ia melakukan pembaharuan atau tidak karena akan muncul di
timeline.
Ia menambahkan bahwa ia lebih senang jika yang ada di tumblr
itu foto atau cerita dibanding tulisan berupa
Pasar Malam
![]() |
sumber gambar: http://rian-tebetutara.blogspot.com |
Pasar malam, apa yang muncul di benak anda saat kata ini
ada?
Pasar yang ada di malam hari? Keramaian, berbagai macam
permainan,permen kapas,loket tiket,dan pedagang yang menjajakan dagangannya? Ya
semua itu ada di pasar malam.
Seiring perkembangan
zaman,nampaknya pasar malam mulai ditinggalkan. Modernisasi permainan terjadi
di pusat perbelanjaan. Masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan permainan
hanya dengan memasukkan koin. Teknologi semakin maju,semua dijalankan dengan
mesin.
Beragam permainan
ada di pasar malam seperti kincir ria,komedi putar,dan masih banyak lagi.
Yang saya tau hampir sebagian besar permainan terbuat dari
kayu.
Contohnya saja kincir ria, tempat penumpangnya terbuat dari kayu
sedangkan alat penyangga dari besi.
Saya tidak tau cara pengoperasiaannya,yang
saya tau
Kamis, 21 Juni 2012
The new face of my blog
Karena sudah cukup lama menggunakan template blog doraemon,saya merasa bosan.
Jadi saya ganti.
Saya ambil gambar wajah blog saya yang lama supaya saya bisa ingat bahwa saya pernah dapat tugas dari sekolah dan menggunakan wajah blog seperti di atas.
Hal ini juga yang mempengaruhi raport saya semester 3 di SMA untuk mata pelajaran TIK di nilai praktek terpampang nilai 100...... horeeeeee!!!! hhehehe :)
Thanks to Bu Sinta yang sudah rela memberi nilai 100 di raport karena widget-widget saya di tampilan doraemon itu cukup banyak. :)
Sekarang blog saya sudah berubah........
Supaya bisa bermanfaat untuk orang lain,saya berencana memasukkan beberapa file tugas-tugas SMA saya di blog, yang banyak tersimpan di email saya.
Selamat menikmati wajah baru :)
Buku,Setrika dan Radio
Sebenarnya ini pesanan teman saya yang ingin baca lebih
banyak lagi tentang cerita penyiar yang disebut di edisi sebelumnya.hhehe
(edisi?).
Beberapa waktu yang lalu setelah membaca tulisan sebelumnya,
salah seorang teman saya kembali mengingatkan saya.
Ia mengingatkan bahwa sebelum kami mendengar penyiar yang
saya ceritakan di tulisan yang lalu, kami pernah mendengar seorang penyiar lain
yang pertama kali kami kirimi sms dan dibaca olehnya.
Sekitar setahun yang lalu. Seperti biasa setiap hari minggu
siang, saya menyetrika pakaian seragam untuk dikenakan esok harinya,hari Senin
(bagian yang kurang penting untuk diceritakan).
Karena pakaian yang disetrika tidak hanya satu,tentu akan
menghabiskan banyak waktu. Terlebih jika pelaksanaannya dibarengi dengan nonton
tv. Jelas tambah lama.
Dipilihlah mp3 player sebagai alternatif hiburan. Di sini
kelemahan saya muncul. Karena, saya itu mudah bosan dengan deretan lagu yang
ada di mp3 player, juga karena saya tau lagu apa yang akan berputar.
Kalau di film, efek selanjutnya yang muncul adalah
Kamis, 31 Mei 2012
Suaramu Pengenalmu Menyentuh Merayap Kalbu
Terakhir saya nulis di blog ini ketika mendapatkan tugas
dari sekolah. Saat saya duduk di kelas xi dan sekarang saya sudah lulus kelas
xii (alhamdulillah baru kemarin dumumkan lulusnya.hhehe : ). Kalau diibaratkan
buku,mungkin blog ini debu nya sudah cukup tebal.
Sekarang saya ingin sedikit berbagi cerita tentang seseorang
yang wujud nyata nya saya sendiri pun belum pernah lihat. Tapi saya bisa tau
keberadaanya. Hebat ya? Hhahaha. Awal ketertarikan saya dengannya...... Apa ya?
Saya pun lupa. Terus dulu kenapa saya bisa nyasar dengar suara nya? Aku pun tak
ingat. Tapi yang saya ingat, dulu ketika awal-awal saya jadi rajin dengar
suaranya karena kantornya pernah telfon saya ketika ia sedang on air. Saat itu saya
iseng kirim sms kuis,kemudian di telepon,ya otomatis saya bicara dengannya.
Entah ia ingat dengan perkataanya atau tidak, tetapi saya akan mengingatnya. Ia
berkata "wah suaranya mirip-mirip suara saya ya.... :) "
mungkin kurang lebih itu kata-kata nya,karena itu yang terekam di memori otak
saya. Kok ada tanda senyumnya? Ya karena terdengarnya begitu.
Saya suka dengan suara nya,lalu ia berkata seperti itu.
Berarti saya suka
Langganan:
Postingan (Atom)